Fungsi Mading:
- Sebagai sarana informasi.
- Sebagai media hiburan.
- Sarana untuk menjaga kekeluargaan dari anggota kelompok tertentu.
- Meningkatkan kreativitas penulis dan pembaca.
- Menciptakan sikap kritis terhadap masalah yang ditemukan, terutama masalah seputar proses belajar mengajar di sekolah dan sebagainya.
- Meningkatkan wawasan akan keadaan sekolah yang dapat berguna bagi murid baru.
- Menumbuhkan kebiasaan membaca.
Secara garis besar, pembuatan mading memiliki fungsi untuk mengembangkan kemampuan kognitif (berpikir), afektif (watak&perilaku), dan psikomotorik.
Sebelum menentukan apa yang akan dimasukkan ke dalam isi mading, sebaiknya tentukan dulu temanya. Penentuan tema bisa dilakukan dengan berdiskusi bareng teman-teman, riset, atau surfing the internet.
Contoh, kamu bisa menentukan tema berdasarkan hari-hari penting yang sedang diperingati pada saat itu. Misalnya Hari Pahlawan, Hari Ibu, Kemerdekaan Indonesia, pelestarian lingkungan, hidup sehat, giat belajar demi masa depan, dan lain-lain.
Setelah berhasil menentukan tema, kamu bisa merancang tampilannya agar nyaman untuk dibaca dan menarik, nih. Kamu bisa membuat sketsa tata letak dari rubrik-rubrik yang akan ditampilkan. Biasanya, sebuah mading akan memuat elemen-elemen di bawah ini:
1. Logo
Kamu bisa meletakkan logo organisasi sekolah seperti logo sekolahmu ataupun logo OSIS.
2. Judul
Nama dari mading yang kamu buat. Kamu bisa menentukan dengan nama unik atau menggunakan nama sekolah seperti “Mading SMPN 5”.
3. Edisi
Tuliskan tema mading kamu di bagian edisi ini. Atau bisa juga diisi dengan bulan dibuatnya, misalnya Edisi Maret, Edisi April, dst.
4. Salam Redaksi
Rubrik ini merupakan sapaan dari penyusun kepada para pembaca. Selain sapaan, Salam Redaksi juga bisa memuat ajakan untuk membaca (menjelaskan secara singkat informasi unik atau penting di dalamnya).
5. Susunan Redaksi
Setelah rubrik Salam Redaksi, kamu bisa menyisipkan Susunan Redaksi.
6. Berita Utama
Pada rubrik berita utama, kamu akan memuat topik yang sedang hangat diperbincangkan di lingkungan sekolah. Misalnya, ada temanmu yang akan pergi mewakili sekolah di Olimpiade Matematika Tingkat Nasional.
7. Artikel
Isi rubrik ini dengan artikel atau esai pendek, tentunya dengan topik yang sudah ditentukan sebelumnya.
8. Opini
Rubrik ini akan menjadi kesempatan bagi kamu untuk melatih keahlian melakukan wawancara. Kamu akan mewawancarai beberapa siswa di sekolah/masyarakat mengenai pendapat mereka tentang tema yang diangkat. Misalnya, tema yang kamu angkat adalah Hari Ibu, maka kamu bisa mewawancarai makna Hari Ibu bagi mereka.
9. Pojok Mading
Anggota penyusun dapat memberikan komentar atau pendapat mereka tentang isi dari mading yang sudah dibuat.
10. Tambahan
Jika mading kamu masih memiliki ruang tersisa, kamu bisa menambahkan rubrik baru untuk menarik lebih banyak pembaca. Misalnya seperti komik, puisi, pantun, ilustrasi, humor, atau tips dan trik.
11. Hiasan
Menghias mading kamu agar menarik juga salah satu unsur penting. Desain yang attractive dapat membuat pembaca penasaran, bahkan dari kejauhan. Beberapa contoh hiasan unik yang bisa kamu gunakan ialah biji-bijian, manik-manik, kain perca, kertas koran, kain flanel, dan lain-lain.
Agar mading yang kamu buat menarik bagi para pembaca, maka kamu memerlukan ide kreatif yang bisa dibuat dengan angle yang berbeda-beda. Berikut rekomendasi ide tema mading yang dapat kamu gunakan:
1. Kemerdekaan
2. Tokoh inspiratif
3. Film
4. Lingkungan
5. Sejarah
Contoh Mading:
Source image: belajarsoalletter.blogspot.com |
Source image: mamikos.com |
Source: postinganbagus.my.id |
Sumber referensi:
0 komentar:
Post a Comment