Judul Puisi "Mimpi Pipit Kecil"
Aku bagai pipit yang baru merekah di antara semak belukar
Ingin belajar berjalan tanpa kaki, ingin belajar terbang tanpa sayap
Setiap apa yang kulihat adalah keindahan dunia
Yang bahkan semua makhluk tak menyadari dengan syukur tak terkira
Aku ini kecil, lemah, dan dunia begitu besar penuh pesoa
Hingga aku tak mampu melihat semua dengan kedua mataku
Napas pertama yang kuhembus adalah harapan setiap mimpi
Untuk mengubahnya menjadi nyata tak sekedar ilusi
Raga pertama yang bergerak adalah harapan setiap doa
Untuk mengubah mimpi jadi nyata dengan kekuaran doa
Lalu mencipta duniaku sendiri penuh keceriaan
Hempasan setiap sayap-sayap elang menciptakan rasa takut tak bertepi
Ingin aku bisa terbang agar tak tertelan
Dalam setiap kepakkan sayap kecil yang memeluk butir-butir awan putih
Aku ini kecil, lemah dan siap diterkam siapa saja yang serakah
Yang sedang bermimpi terbang menembus awan
Aku ingin kisahku abadi di sana, di negeri awan yang indah
Hingga aku menutup mata, namaku tetap abadi di udara
Ditulis oleh Rin Muna
Samboja, 17 Juli 2018
0 komentar:
Post a Comment