LITERASI FINANSIAL
Literasi Finansial adalah pengetahuan dan kecakapan
untuk mengaplikasikan pemahaman tentang konsep dan risiko, keterampilan agar
membuat keputusan yang lebih efektif dalam konteks finansial untuk meningkatkan
kesejahteraan finansial, baik individu maupun sosial, dan dapat berpartisipasi
dalam lingkungan masyarakat.
Literasi finansial
merupakan kecakapan hidup abad XXI yang meningkatkan kualitas sumber daya
manusia, peningkatan taraf hidup sehingga dapat dijadikan penentu kemajuan
sebuah bangsa. Strategi peningkatan kecakapan finansial perlu dilakukan secara
berkelanjutan dan melibatkan seluruh warga sekolah, keluarga dan semua komponen
masyarakat. Strategi ini perlu dirumuskan bersama dan disesuaikan dengan
konteks kebutuhan dan kondisi sosial budaya masyarakat yang beragam.
Pada tanggal 03
Februari 2019, Taman Bacaan Bunga
Kertas melahirkan sebuah klub ibu-ibu kreatif yang diberi nama Mamuja (Mama Muda Samboja) sebagai
salah satu perwujudan atau pengaplikasian Literasi Finansial di Taman Baca.
Setiap minggu diadakan pertemuan rutin untuk terus menjaga kebersamaan dan
komitmen dalam berkarya bersama-sama. Selain berkumpul di taman baca, para
ibu-ibu muda ini juga aktif berkreatifitas di rumah masing-masing dan
menghasilkan karya / produk yang memiliki nilai jual sehingga bisa membantu
kebutuhan finansial keluarga walau belum terlihat jelas kebermanfaatannya di
dalam lingkungan masyarakat.
Struktur Mamuja
Pembina
: Walrina
Ketua :
Anis Tri Astuti
Sekretaris
: Sri Handayani
Bendahara
: Utami Relawati
Anggota
: Rety, Eny, Erna, Alvia Diana, Suyati, Katiami
0 komentar:
Post a Comment